Do You Like Brahms, Kisah Lelaki Pendiam dan Perempuan Peragu

5 komentar
Konten [Tampil]

Ada yang udah nonton drama Do You Like Brahms? Drama ini tayang tanggal 31 Oktober sampai 26 November kemaren. Gaungnya emang ga seheboh Record of Youth sih. Tapi entah kenapa MbaKrib malah milih ngikutin drama ini daripada Record of Youth. Dramanya kalem dan manis yang ga bikin diabetes. Hmmm.. sweet banget lah.

Sejak selesai nonton drama ini memang kepikiran untuk bikin ulasannya di blog. Tapi, ya itulah baru sebatas rencana. Kalau bukan "tugas yang memaksa" kayaknya ulasan ini hanya tinggal rencana. Terkadang, dipaksa itu memang perlu. So, here we go.

Do you like brahms poster
wikipedia

Dari awal rencana penayangan drama ini, MbaKrib udah tertarik dan langsung masukin watchlist. Drama ini bercerita tentang kehidupan mahasiswa sekolah musik. Udah lama banget ga nonton drama tentang musik. Terakhir kali nonton Heartstring. Istimewanya drama musik, kita bisa belajar banyak hal tentang musik, lihat pertunjukan musik klasik dan pastinya telinga juga bakal dimanjakan dengan soundtrack yang bagus. 

MbaKrib baru mulai nonton dramanya di 2 minggu sebelum dramanya tamat. Waktu itu lagi capek dan lelah banget dengan semua kegiatan sekolah dan kesibukan lainnya. Butuh hiburan, juga butuh liburan. Tapi mau kemana kan, pandemi gini. Akhirnya nonton drama aja. Drama yang ringan dan manis namun ga menye menye. Drama yang ga perlu mikir berat atau bikin deg-degan. Akhirnya, dijatuhkan pilihan pada drama ini. 

Kenalan dengan Para Pemeran

Drama ini dibintangi oleh Kim Min Jae (sebagai Park Joon Young) dan Park Eun Bin (sebagai Chae Song Ah). MbaKrib mulai terpesona dengan Kim Min Jae pas doi main di Romantic Doctor. Karakternya yang kalem tapi manis sanggup meluluhkan hati. Uwuuu.. Sedangkan Park Eun Bin taunya dari drama Age of Youth (atau Hello My Twenties). Disitu karakter Eun Bin sebagai mahasiswa tahun akhir yang gresek dengan segala kegilaan khas mahasiswanya. 

Untuk second lead nya diperankan oleh Kim Sung Cheol (sebagai Han Hyun Ho) dan Park Ji Hyun (sebagai Lee Jung Kyung). Mereka berdua pacaran dan juga teman dekatnya Park Joon Young. Ketika nonton drama ini, rasanya familiar dengan wajah Kim Sung Cheol, tapi ga inget liat doi di drama apa. Setelah cek di internet, ternyata doi pernah main di drama Prison Playbook sebagai Boebja.

do you like brahms cast

Kenalan dengan Karakter Drama

Drama ini bercerita tentang kehidupan para pemusik di sekolah musik ternama. Chae Song Ah, adalah siswa tahun terakhir sekolah musik jurusan violin. Song Ah ini jadi yang paling tua di kelasnya karena sebelumnya doi udah menyelesaikan S1 Bisnisnya. Namun, bukannya cari kerja, Song Ah malah memutuskan ambil S1 violin karena dia suka violin. Keputusannya tentu saja ditentang keluarga dan teman-temannya. Namun berkat dukungan sang Ayah dan Dong Yoon, Song Ah mantap mulai kuliah.

Impiannya, ia ingin bermain violin dan mengadakan pertunjukan. Namun, semuanya tak mudah. Tak peduli seberapa giat Song Ah berlatih, dia tetap tak bisa lepas dari urutan terakhir di kelasnya. 

Sementara Park Joon Young adalah seorang pianis handal. Doi sudah melanglang buana mengadakan pertunjukan seluruh dunia. Karena kecemerlangannya, Joon Young menjadi orang Korea pertama yang berhasil menyabet juara 2 Kompetisi Chopin Internasional. Kompetisi ini salah satu kompetensi bergengsi para pianis dunia. Kebayang dong, dia dielu-elukan seperti apa di Korea. 

Namun, semua keberhasilannya ga bisa membuat Joon Young bahagia. Bermain piano yang awalnya sangat ia sukai berubah menjadi hal yang ia benci. Bahkan, Joon Young merasa bakatnya adalah sebuah kutukan. Ia tidak lagi menikmati permainannya. Sadar ia lelah secara mental Joon Young memutuskan cuti sementara dari bermain piano dan kembali ke Korea.

Cerita Perempuan Peragu dan Lelaki Pendiam

Pertemuan pertama Joon Young dan Song Ah adalah saat gladi bersih untuk sebuah pertunjukan. Song Ah merupakan salah satu anggota tim orkestra yang akan mengiringi permainan piano Joon Young. Namun, saat gladi bersih Song Ah justru diminta mundur karena sang pelatih merasa pemain violin terlalu banyak. Kebayang kan gimana sedihnya. Tinggal selangkah lagi agar Song Ah bisa mewujudkan mimpinya bermain di pertunjukan namun mimpi itu kandas di depan mata. Di saat itulah Joon Yong melihatnya. Tanpa sadar Joon Young berempati pada Song Ah.

Mereka mulai dekat saat Song Ah magang di pusat budaya Kyungho, yang merupakan management Joon Young di Korea. Song Ah menjadi penanggung jawab kegiatan Joon Young selama di Korea.

Mereka semakin dekat saat Joon Young tau bahwa Song Ah patah hati ketika menyukai Dong Yoon. Padahal Da Bin, sahabat Song Ah adalah mantan Dong Yoon dan masih menyukainya.  Posisinya, Song Ah, Dong Yoon dan Da Bin ini juga sahabatan bertiga. Sementara, Joon Young juga sudah lama menyukai Lee Jung Kyung yang merupakan pacar dari Hyun Ho, sahabatnya. Jadi kisah cinta di drama ini emang agak rumit. Cinta terpendam pada sahabat yang tak mungkin diungkapkan dan hanya bisa dipendam. Duh.

Saat mengetahui Song Ah patah hati, Joon Young ga banyak bicara. Lelaki pendiam ini malah memainkan sebuah lagu untuk menghibur Song Ah. Makin menjadilah tangis Song Ah. Udah patah hati, tapi ga bisa cerita ama sahabat sendiri. Kusut banget lah pikirannya. Cuma ada Joon Young. Gimana mau cerita ama Joon Young, dekat aja engga.

Tapi itulah istimewanya hubungan mereka yang direkat dalam diam. Selesai memainkan pianonya, Joon Young meluk Song Ah. Uwaaa.... sampai disini penontoh heboh dan histeris. Adegan ini bikin meleleh. Bener deh.

Mereka ini adalah pasangan yang unik. Ga banyak bicara, ga banyak omong namun bisa saling mengerti perasaan masing-masing dan saling sayang satu sama lain. Bahkan, sampai mereka resmi pacaran pun masih aja ngomong formal, ga bisa banmal (bahasa sehari-hari antar teman)

Ga Banyak Omong Tapi...

Saat penayangan drama, banyak netizen yang protes karena alurnya dinilai lambat. Menurut MbaKrib sih dramanya ga lambat, tetapi memang drama ini menggambarkan situasi real ketika dua orang yang suka memendam perasaan bersama. Mereka saling menyayangi hingga enggan untuk berbagi dan bercerita. 

park jjon young quotes
instagram @bdladies_

Joon Young selalu berpikir ia bisa menangani semua masalahnya sendiri dan tidak ingin membebani orang lain. Ia tertutup dan sulit untuk bercerita dan berbagi dengan orang lain.

Sementara Song Ah, adalah perempuan yang selalu dipenuhi keraguan. Ia tidak yakin dengan dirinya sendiri. Song Ah ingin menjadi seseorang yang bisa membantu Joon Young, meringankan bebannya namun Joon Young tidak pernah bercerita dan Song Ah juga ragu bertanya.

Belum lagi status Joon Young sebagai pianis berbakat dan terkenal sementara Song Ah adalah mahasiswa musik biasa yang gagal ikut dalam pertunjukan. Semua keraguan selalu memenuhi pikiran Song Ah. Apakah ia pantas bersama Joon Young? Cinta beda kasta emang berat ya Tems. Kita yang menjalani mah adem-adem aja, tapi penilaian orang sekitar nih yang bikin ga nyaman.

Yang bikin aku suka sama couple ini adalah bagaimana mereka bisa saling memahami dan menghibur satu sama lain tanpa perlu bercerita panjang lebar. Feeling mereka itu kuat loh. Mereka saling tau jika ada yang salah dengan pasangannya. Cuma, kurangnya mereka ga terbuka satu sama lain.


Joon Young mah suka banget ama Song Ah. Berusaha keras mempertahankan Song Ah. Namun, sifat Joon Young yang tertutup dan tidak ingin berbagi menyulitkan Song Ah. Benarkah ia memiliki arti untuk Joon Young?

Apakah drama ini akan happy ending? Nah, mendingan nonton langsung ya Tems. MbaKrib ga suka ngasih spoiler. Hihihi... 

Selama nonton Do You Like Brahms ini kamu akan menikmati musik klasik yang indah. Permainan piano Joon Young, biola Song A serta duet Joon Young dan Jung Kyung yang keren banget. Ceritanya yang ringan cocok untuk kamu yang lagi jenuh dengan setumpuk deadline kerjaan dan tugas. Belum lagi senyum manisnya Kim Min Jae.. hmmmm manis banget deh. 

Febrina
Hai, aku Febrina. Selamat menjelajah di ruang ceritaku

Related Posts

5 komentar

  1. Ini drama walaupun genre ny romance, tapi gak ngebosanin..emang enak banget nonton ny 😁😁

    BalasHapus
    Balasan
    1. Iya, nyaman banget nontonnya. Adem sih liat couple tersopan ini. Hihihi..

      Hapus
  2. Nonton gak yah.....
    Masuk wishlist dulu deh

    Suka yang ringan2 sih, secara badan dah berat...qiqiqi

    BalasHapus
    Balasan
    1. Ayo nonton bun. Kalau bunda suka.drama yang ringan dan manis, ini cocok banget

      Hapus
  3. Aku nggak nonton drama ini. Tapi cukup terpuaskan dengan review dari Mbak Rib hehe. Aku kalau mau nonton drama yang udah kelar itu takut, takut nggak bisa berhenti, terus nggak kerja2 deh hihi.

    BalasHapus

Posting Komentar